10 Juli 2021

Memilih Keyboard Aksara Jawa Untuk HP

꧋ꦩꦼꦩꦶꦭꦶꦃꦏꦶꦧꦺꦴꦢꦏ꧀ꦱꦫꦗꦮꦈꦤ꧀ꦠꦸ
ꦏ꧀ꦲꦥꦺ꧉

Minimal ada 5 pilihan keyboard aksara Jawa untuk menulis aksara Jawa di HP. Masing² memiliki kelebihan, kemudahan, dan kekurangan masing² :

ꦩꦶꦤꦶꦩꦭꦝ꧇꧕꧇ꦥꦶꦭꦶꦲꦤ꧀ꦏꦶꦧꦺꦴꦢ
ꦏ꧀ꦱꦫꦗꦭꦈꦤ꧀ꦠꦸꦏ꧀ꦩꦼꦤꦸꦭꦶꦱ ꦏ꧀ꦱꦫꦗꦮꦝꦶꦲꦥꦺ꧉
ꦩꦱꦶꦁꦩꦱꦶꦁꦩꦼꦩꦶꦭꦶꦏꦶꦏꦼꦊꦧꦶꦲꦤ꧀ ꦏꦼꦩꦸꦝꦲꦤ꧀ꦝꦤ꧀ꦏꦼꦏꦸꦫꦔꦤ꧀ꦩꦱꦶꦁꦩꦱꦶꦁ꧇

  1. GBoard 
  2. Multiling o Keyboard (MoK) 
  3. Keyboard Aksara Jawa 
  4. Keyman 
  5. Rāmāyana 

MOK dan KEYMAN 

Hanya 2 keyboard yang compatible dengan KEYBOARD FISIK Bluetooth (beraksara Jawa), yaitu : 

  • Multiling o Keyboard (MoK) 
  • Keyman
Artinya : 

  • saat di HP tampil huruf Latin, maka saat diketik di keyboard fisik bluetooth di layar juga muncul huruf latin. 
  • saat di HP tampil aksara Jawa, maka saat diketik di keyboard fisik bluetooth di layar juga muncul aksara Jawa. 

Kelemahan KEYMAN 


Aksara yang ditampilkan di HP masih buntung walaupun sistem font di HP sudah diubah, nampaknya Keyman memakai sistem font sendiri dan bukan mengambil dari sistem HP 

Klik disini untuk : Download keyboard KEYMAN untuk Android.

MoK 


Kelemahan MoK 

Untuk keyboard bluetooth fisik jika layout MoK lebih dari 4 baris, maka baris ke-5 tidak bisa dikeluarkan dari keyboard fisik itu. 

Kelebihan MoK 

Bisa membuat layout sendiri. Bisa gonta-ganti theme : warna huruf, latar belakang, transparan, dll.

Klik disini untuk : Download Multiling o Keyboard untuk Android.

RĀMĀYANA 


Ada keyboard yang dibuat secara otomatis untuk memindahkan posisi font sesuai program yang diberikan, yaitu keyboard Rāmāyana. Keyboard ini diprogram khusus untuk menulis dengan benar penulisan tata tulis Kawi (berdasarkan Mardikawi).  

Keunikannya 

Huruf yang ditampilkan adalah huruf LATIN saat menulis aksara Jawa. Sehingga tidak perlu hapal aksara Jawa, menulis apapun, hasilnya sesuai tata tulis Kawi. 

Kelemahan Pertama 

Saat menulis ganti kata (salin tembung) jika kata pertama berakhiran vokal dan kata berikutnya berawalan vokal maka otomatis akan berubah menjadi "semacam PANGLANCAR" seperti : 

  • aksara ꦲ = "ha" jika kata pertama berakhiran a dan ĕ atau bertemu huruf yang sama : a ketemu a, i ketemu i, u ketemu u, dst.
  • aksara ꦪ = "ya" jika kata pertama berakhiran i dan é 
  • aksara ꦮ = "wa" jika kata pertama berakhiran u dan o 

Untuk penulisan vokal ketemu vokal pada satu kata (tembung dengan imbuhan), PANGLANCAR ini sangat berguna. Tapi untuk ganti kata (salin tembung), gunakan zwj (tombol atas sendiri nomor 2 dari kiri) untuk membatalkan perubahan otomatisnya. 

Maka jangan gunakan secara buta, nanti tersesat. Pelajari programnya dengan benar. 

Kelemahan Kedua 

Karena perubahan yang otomatis itu, maka menyebabkan saat font tidak mendukung script ligaturnya, maka akan terjadi perubahan bentuk. Contoh paling nyata adalah saat di tengah kata, aksara "ꦫ" ra yang disigeg dan dilanjutkan aksara lain, otomatis "ꦫ" berubah menjadi LAYAR (di Ngayogyan berubah menjadi RÉPHA), maka disarankan tetap menulis secara manual agar penulisan di setiap font tidak berubah. 

Kelemahan ketiga 

Jika tidak dipelajari sungguh², maka tidak akan paham dimana letak : wignyan, layar dan cecak karena semua ditulis dengan huruf latin. Rahasianya ada pada satu tuts keyboard yang ditekan lama untuk mengeluarkan sandhangan itu. Keyboard ini sangat cocok jika disandingkan dengan font : 

  • Aksara Nusantara versi 3.83 
  • Rāmāyana versi 4.12 (aknus 3.90 berubah nama menjadi Rāmāyana 3.90) 
  • Paṇḍita Sĕkti 4.25 (Rāmāyana 4.12 berubah nama menjadi Paṇḍita Sĕkti 4.12) 

Yang sedang belajar tata tulis Mardikawi bisa menggunakan perpaduan keyboard ini. Yang perlu hati² hanya pada penulisan salin tembung atau ganti kata jika kata pertama berakhiran vokal dan kata kedua berawalan vokal. 

Klik disini untuk : Download Keyboard Rāmāyana dan font pendukung keyboard ini untuk Android.

KEYBOARD AKSARA JAWA 


Dapat didownload di Playstore langsung. Keyboard ini selain tidak memiliki keret "ꦽ" juga hanya didesain untuk tata tulis Sriwedari dan KBJ, maka aksara Mahaprana tidak lengkap karena aksara itu adalah aksara Murda. 

Klik disini untuk : Download Keyboard Aksara Jawa untuk Android.

GBOARD 


Komplit, hanya pelajari cara mengeluarkan aksara tertentu dan bagaimana menggabungkan jika ada panjingan, cakra yang diberi sandhangan suku. Kuncinya pada pemencetan tuts di aksara swara secara lama. 

Klik disini untuk : Download Keyboard GBoard untuk Android.

Silahkan memilih keyboard yang disukai.

Contoh penulisan aksara Jawa


Cara menulis manual untuk RÉPHA, jika tidak manual tapi mengandalkan otomatisasi keyboard (yang diprogram seperti baris terakhir) maka akan keluar tampilan berbeda di font yang berbeda seperti baris terakhir yang warna merah itu.

Pada baris terakhir itu, teknik menulis yang sama akan menghasilkan hasil aksara Jawa yang berbeda jika font yang digunakan juga berbeda. Di font Ngayogyan Jejeg akan menghasilkan seperti gambar paling atas (warna putih), dan memakai font Noto Sans Javanese akan seperti paling bawah (warna merah).

ꦏꦺꦴꦩꦺꦤ꧀ꦠꦂ :

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda